Telah terjadi Ledakan petasan di Desa Kedungmalang Rt 01 Rw 03, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara pada hari Minggu, (09/04/2023) sekitar pukul 20.00 WIB.
Akibat terjadinya ledakan tersebut, 2 orang anak-anak menjadi korban yang mengalami luka berat di bagian wajah dan tubuhnya. 2 korban tersebut yakni RDP (11) seorang pelajar warga Desa Kedungmalang Rt 07 Rw 03, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara. Dengan mengalami luka bakar pada bagian dada dan wajah dan dirawat di RSUD Kartini Jepara.
Sedangkan korban ZEJ (10) seorang pelajar, warga Desa Kedung Malang Rt 01 Rw 03, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara. Dengan mengalami luka bakar pada bagian tangan dan kaki kini dirawat di RSI Sunan Kudus.
Belum mengetahui kejadian pasti , namun saat dimintai keterangan peristiwa tersebut terjadi saat saksi sedang berada didalam rumah. Tiba-tiba mendengar suara ledakan dari luar rumah, kemudian saksi keluar rumah dan telah mendapati kedua korban berada didepan rumah saksi dalam kondisi luka-luka. Mendapati hal tersebut kemudian saksi dan warga membawa kedua korban ke rumah sakit.
Akibat peristiwa ledakan tersebut kini 5 rumah mengalami kerusakan pada kaca jendela, 1 sekolah mengalami kerusakan di kaca dan genteng, serta 1 masjid mengalami kerusakan di kaca jendela.