Ganjar Janji Hapuskan Hutang, Petani Blora :”Semoga Pak Ganjar Jadi Presiden Kersane Utang Kulo Dilunasi

Pada Kamis (4/1) di Randublatung, Blora, Calon Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo, mengumumkan program penghapusan kredit macet untuk nelayan dan petani sebagai bagian dari visinya untuk memimpin Indonesia pada 2024 mendatang.

Nasional106 Dilihat

sinarjepara – Ganjar Janji Hapuskan Hutang, dalam dialognya dengan para petani, Ganjar menyoroti persoalan utang yang telah lama menjadi momok bagi para pelaku pertanian dan perikanan. Ganjar mengakui bahwa gagal panen seringkali menjadi penyebab utama kredit macet, memaksa petani berutang untuk membiayai pertanian mereka. Sebagai solusi, Ganjar tidak hanya menjanjikan penghapusan kredit macet, tetapi juga merencanakan penambahan pupuk subsidi, menjamin ketersediaan pupuk, bibit, dan obat-obatan untuk mendukung petani.

Ganjar Janji Hapuskan Hutang
Ganjar Janji Hapuskan Hutang

Banyak Petani Mengalami Kredit Macet, Ganjar Janji Hapuskan Hutang

“Iya, kita punya program penghapusan kredit macet nelayan, para petani juga proses. Makanya setelah kami hitung-hitung, jumlahnya tidak banyak, sekitar Rp600 miliaran. Itu nanti juga kami hapuskan,” ujar Ganjar di hadapan para petani.

Ganjar meyakinkan bahwa dengan menghapus kredit macet, petani akan dapat memulihkan produktivitas mereka, memberikan dorongan bagi mereka untuk kembali bangkit. Dia menekankan pentingnya agar para petani bisa berproduksi lebih baik, sehingga kebutuhan pangan masyarakat dapat tercukupi.

Reaksi positif langsung datang dari ratusan petani yang mendengar kabar tentang program penghapusan kredit macet ini. Wagiman, seorang petani dengan utang Rp11 juta, menyampaikan rasa syukurnya, “Alhamdulillah pak. Ya Allah semoga Pak Ganjar jadi presiden kersane utang kulo dilunasi (biar utang saya dilunasi).”

Petani lainnya, Umiyati, yang memiliki utang sebesar Rp50 juta, mengungkapkan harapannya terkait program ini, “Hari ini doa saya terkabul, Pak Ganjar datang bawa program yang kami inginkan. Kalau hutang macet kami dilunasi, tentu bisa bertani dengan nyaman dan lebih giat lagi.”

Dengan program ini, Ganjar Pranowo berusaha memberikan harapan baru bagi para petani dan nelayan yang selama ini terbelenggu oleh utang, sembari mendengarkan dan merespons kebutuhan riil mereka.

Ganjar Janji Hapuskan Hutang

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *